
Menjaga Kebersihan Diri Lebih Baik Dengan Sabun Batang atau Cair?
info seputar kebersihan kekinianGreenClean.id – Banyak orang yang masih bingung saat membeli sabun saat belanja bulanan. Ada yang lebih suka menggunakan sabun batang karena lebih bersih, ada pula yang memilih sabun cair karena baunya. Pada dasarnya sabun cair dan sabun batang dapat membersihkan tubuh dengan baik. Namun dari segi bentuknya berbeda. Dua jenis sabun ini tentu mempunya kelebihan dan kekurangan tersendiri. Anda tinggal memilih yang sesuai dengan tubuh dan kebutuhan Anda. Kali ini kami akan mengajak Anda untuk mengenal perbedaan sabun yang biasa Anda gunakan sehari-hari. Yuk, simak pembahasan mengenai sabun cair dan sabun batang di bawah ini!
Perbedaan Sabun Batang dan Sabun Cair
Tentunya yang membedakan sabun batang dengan sabun cair adalah bentuk dan teksturnya. Sabun batang padat dan mudah digenggam, sedangkan sabun cair berbentuk cair dan lebih mudah digunakan. Meski memiliki bentuk yang berbeda, secara umum komponen bahan untuk kedua sabun tersebut tetap sama. Kandungan yang terkandung dalam sabun batang dan sabun cair sama. Zat utama yang terkandung dalam sabun adalah senyawa basa seperti natrium hidroksida atau kalium hidroksida, serta lemak nabati atau hewani yang ditambahkan sebagai pengharum. Kandungan tambahan seperti essential oil atau collagen biasanya tergantung dari tujuan pembuatan sabun. Mengenai kebersihan kulit setelah mandi, itu tergantung pada cara Anda membilas sabun.
Kelebihan Sabun Batang
Faktor paling utama kenapa orang memilih memakai sabun batang adalah faktor harga. Memang harga yang terpaut anta sabun batang dengan sabun cair cukup jauh. Selain itu, sabun batang biasanya lebih ramah lingkungan karena menggunakan bahan karton sebagai kemasan yang lebih mudah terurai dan didaur ulang. Sabun batang umumnya juga dilengkapi dengankandungan gliserol. Kandungan ini berfungsi untuk membantu seseorang dengan kondisi kulit eksim. Orang yang alergi terhadap wewangian tertentu juga disarankan untuk menggunakan sabun batang karena bisa menjadi alternatif yang nyaman untuk kulit. Maklum, sabun batang biasanya tidak memiliki pewangi tambahan.
Kurang Sabun Batang
Sayangnya, banyak orang yang tidak mau menggunakan sabun batang karena alasan kebersihan. Beberapa orang khawatir bakteri dalam sabun batang yang digunakan bersama akan berpindah ke tubuh sehingga menimbulkan efek buruk pada kulit nantinya. Sabun batang juga sering kali memiliki pH atau tingkat keasaman yang lebih tinggi daripada sabun cair, yang dapat membuat kulit terasa lebih kering. Saat kulit kering, luka yang Anda alami akan sembuh lebih lama dari seharusnya dan akan terasa perih.
Kelebihan Sabun Cair
Berbeda dengan sabun batang, sabun cair disini memiliki kandungan pelembab yang lebih tinggi sehingga membuat kulit terasa lebih lembut. Teksturnya yang cair juga memudahkan Anda dalam menggunakan sabun ini. Sabun cair memiliki kemasan yang tertutup rapat sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan masalah kontaminasi bakteri. Selain itu, kemasan botol yang praktis juga membuat Anda tidak perlu khawatir akan penyimpanan. Bagi Anda yang tidak memiliki alergi terhadap wewangian, sabun cair bisa menjadi pilihan karena hadir dalam berbagai varian wangi.
Kekurangan Sabun Cair
Sayangnya penggunaan sabun cair cukup boros. Biasanya hal ini terjadi karena volume sabun terlalu mudah dikeluarkan dalam jumlah banyak. Jadi Anda perlu menyesuaikan berapa banyak sabun cair yang Anda butuhkan untuk sekali mandi dan membersihkan seluruh tubuh. Kemasan sabun cair yang menggunakan botol plastik membuat sulit terurai dan hal ini tentunya tidak baik bagi lingkungan.
Leave a Reply